Temanggung – Kegiatan dan pertemuan rutin anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kankemenag Kabupaten Temanggung dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Selasa (11/10). Acara dimulai pukul 13.00 WIB dengan dihadiri oleh seluruh anggota DWP Kankemenag Kabupaten Temanggung terdiri dari pengurus dan anggota DWP Kankemenag, MAN, MTsN, pengawas dan isteri serta isteri Kepala KUA Kecamatan se Kab. Temanggung. Agenda dari kegiatan dan pertemuan rutin ini disamping untuk membina dan mempererat tali silaturahim antara pengurus dan anggota DWP, juga untuk membahas berbagai kendala dan program kerja DWP yang dijadikan agenda di tahun 2016.
Dalam Pengarahannya Ketua DWP Kankemenag Kabupaten Temanggung, Hj. Sri Lestari Saefudin menghimbau ibu-ibu anggota DWP untuk bisa menyempatkan hadir dalam pertemuan Dharma Wanita ini yang dilaksanakan 2 bulan sekali untuk mempererat tali silaturahmi. Disamping itu juga ibu-ibu dapat berperan aktif memberikan masukan, kritik dan saran pada pengurus demi kemajuan DWP. Beliau berharap kegiatan pertemuan ini tidak hanya menjadi kegiatan rutin terkait tugas istri sebagai pendamping suami PNS, namun dapat menginspirasi ibu-ibu menjadi lebih maju dalam organisasi, menambah bekal pengetahuan dan keterampilan bagi keluarga.
“Pengisian acara dalam setiap pertemuan sudah berjalan dengan petugas bergantian mulai dari kultum, pemberian informasi pengetahuan dan keterampilan yang bermanfaat bagi ibu-ibu dan keluarganya. Dengan adanya kegiatan pertemuan rutin ini, diharapkan dapat meningkatkan komunikasi antar pengurus dan anggota, meningkatkan kerjasama dalam rangka menyukseskan program kerja, sehingga program-program kerja yang telah direncanakan akan tercapai dan memberikan dampak positif bagi anggota DWP dan keluarga,”Jelasnya.
Penasehat Dharma Wanita dalam bimbingan dan arahannya, Drs. H. Saefudin, M.Pd mendukung dan memberi semangat kepada ibu ibu Dharma Wanita Persatuan Kemenag Kab. Temanggung agar selalu memberikan motivasi kepada suami agar dalam menjalankan tugas sebagai PNS selalu disiplin karena sebagai PNS dituntut untuk disiplin waktu dan mempunyai etos kerja yang tinggi dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Dan juga sebagai ibu dalam mendidik putra-putrinya dirumah yang merupakan tanggung jawab sebagai seorang Ibu.
Selain itu, Saefudin berharap agar para pengurus dan anggota DWP agar selalu berperan aktif didalam menjalankan kegiatan, terutama dalam kegiatan pertemuan Dharma Wanita dan keaktifan para anggota harapnya. Beliau menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan bulanan ini, banyak sekali pahala dan kebaikan yang akan kita dapatkandiantaranya silaturahim, membaca Al-Quran dan mendengarkan tausyiah yang akan menambah ilmu agama kita.
Dalam kegiatan pertemuan Dharma Wanita ini, disampaikan program kerja Dharma Wanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dari masing-masing bidang. Untuk bidang Sosbud programnya mengadakan wisata atau study banding dan untuk menunjang itu maka setiap pertemuan diwajibkan semua anggota menabung @ Rp 50.000,-, Bidang Pendidikan programnya memberikan santunan pendidikan, pelatihan perawatan jenazah dan pelatihan menata hantaran. Bidang Ekonomi programnya pengadaan barang baik kebutuhan sehari-hari atau kebutuhan lain. Pertemuan ditutup dengan pembacaan do’a.