Temanggung – Forum Operator Emis Madrasah menggelar pertemuan bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung (10/1). Kegiatan ini dalam rangka merampungkan pelaporan tepat waktu sebelum dateline akhir yaitu tanggal 12 Januari 2017 pukul 24.00 WIB.
Ada 34 operator Emis se-Kabupaten Temanggung yang terhimpun dalam Forum Operator Emis yang ikut kegiatan ini. “Alhamdulillah dari 34 peserta yang diundang dalam pertemuan ini, ada 29 operator yang hadir.
Kita butuh kekompakan dalam pelaporan EMIS,jangan terbiasa melaporkan menunggu dateline akhir” tutur Ketua Forum Operatos Emis.
Seluruh operator yang hadir tampak semangat mengikuti pelatihan pelaporan Emis dan semua yang hadir saling kerjasama sampai bisa menginput 100% laporan wajib Emis. Hal ini sangat wajar, sebab mereka harus mensukseskan pelaporan yang sudah dideadline dari pusat.
Begitu bersemangatnya para peserta mengikuti pelatihan tidak terlepas dari motivasi yang disampaikan dari Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Kab. Temanggung. Dalam sambutannya, Drs.Yusuf Purwanto,M.Ag, menegaskan bahwa Forum Operator Emis harus tetap dipertahankan.
“Sering-sering mengadakan pertemuan, yang tidak kalah pentingnya lagi adalah seluruh operator Emis diharapkan untuk bersaing dan berlomba-lomba,” tuturnya
Melalui pelatihan tersebut, operator diwajibkan membawa file excel laporan Emis, diharapkan disaat pertemuan, seluruh operator Emis dapat merampungkan pelaporan yang dateline akhir tanggal 12 Januari 2017 pukul 24.00 WIB. Dengan didampingi oleh Muhammad Rozaq, praktik pelaporan Emis bisa terlaksana dengan maksimal.
Menurut Yusuf Purwanto, pentingnya pertemuan Forum Operator Emis sangat bermanfaat. “Kita sangat berharap kegiatan ini diselenggarakan secara rutin di setiap periode pelaporan dan akan berdampak positif bagi semua madrasah yang ada di Kabupaten Temanggung,” katanya.