Temanggung– Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung mengadakan Workshop Pengelolaan Website, Jum’at (30/11) bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung. “Semoga dengan adanya kegiatan ini para peserta lebih memahami cara pengelolaan jaringan website”, ujar Kepala Kantor, Drs. H. Saefudin, M.Pd dalam sambutan pembukaannya. Hal ini tentunya untuk kepentingan kita bersama dalam penyebaran informasi seputaran Kementerian Agama khususnya Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung.
Kami juga berharap, para peserta nantinya berperan aktif untuk pengisian berita maupun artikel kegiatan, agar semua informasi terkait dengan kegiatan yang ada di jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dapat diketahui masyarakat, tambahnya.
Selanjutnya kepala kantor menghimbau kepada seluruh kontributor untuk dapat berperan aktif memberikan sumbangsihnya bagi kemajuan web. Selain itu, dengan aktif memberikan informasi kegiatan satker dapat terpantau oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung.
“Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung telah memiliki modal sarana dan prasarana tinggal bagaimana kemauan dari masing-masing satker untuk dapat aktif.” ungkap Saefudin.
Kepada semua peserta yang hadir, Saefudin mengharapkan nantinya dapat membantu untuk mendata, dan memberikan himbauan kepada satker masing-masing agar memberikan kontribusinya. Masing-masing Kasi / Penyelenggara, Kepala KUA, Pengawas dan Kepala Madrasah bertanggung jawab untuk mengontrol dan membina satker.
Kedepan Saefudin mengatakan juga bahwa SDM di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung akan diberikan pembekalan, dan sosilaisasi dengan mengundang media massa untuk bekerjasama memberikan pelatihan jurnalistik bagi kontributor di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung.
Pada Kesempatan yang sama, Kasubbag TU, Drs. H. Yusuf Purwanto, M.Ag menyambut positif kegiatan ini. Dengan mengadakan rapat koordinasi serta bimbingan dan pembinaan ini ia menjelaskan mengenai peranan TIK pada saat ini, dan hal ini kata Yusuf Purwanto sebagai bekal acuan bersama bagi satker tentang pelaksanaan IT. Yusuf Purwanto mengatakan pula peran pimpinan sangat diperlukan, untuk itulah menurutnya pernyataan siap pimpinan bukan hanya SDM tetapi juga perlu didukung dengan sarana dan prasarana bagi pengelolanya untuk mendukung TIK pada masing-masing satker. “Hanya dengan semangat tanpa didukung dengan sarana dan prasarana yang memadai tentunya tidak dapat tercapai” ucapnya. Di akhir kegiatan Nur Makhsun selaku kontributor berita dari Pengawas menambahkan materi tentang cara membuat berita. (sr)