Temanggung – Dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan kegiatan, sebagai sarana mengetahui keberhasilan dan kekurangan pelaksanaan Panitia Hari Amal Bhakti Ke-74 Kementerian Agama Kabupaten Temanggung selenggarakan rapat pembubaran Panitia yang dikemas dalam kegiatan senam bersama yang diadakan, Jum'at (24/1) bertempat di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dan rapat evaluasi setelah senam bersama bertempat di Aula Kementerian Agama Kabupaten Temanggung.
Rapat pembubaran Panitia HAB dan senam bersama ini sebagai sarana refresing setelah para karyawan/wati lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Temanggung disibukkan dengan berbagai aktivitas rutin serta tugas dan tanggung jawab melaksanakan kegiatan-kegiatan menyongsong hari jadi Kementerian Agama yang puncak acaranya yaitu upacara bendera pada 3 Januari 2020 beberapa hari yang lalu.
Mengawali sambutan pada acara Pembubaran Panitia HAB Ke-74, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temangung, H. Saefudin mengucapkan terima kasih kepada panitia dan seluruh Satker yang sudah ikut berpartisipasi mensukseskan kegiatan HAB Ke-74 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dari awal sampai kegiatan puncaknya pada upacara bendera 3 Januari.
Banyak manfaat yang dapat diambil dari pelaksanaan rapat pembubaran panitia yang dilaksanakan, diantaranya untuk mengevaluasi berbagai keberhasilan yang telah dicapai/dilakukan oleh panitia maupun kekurangan sehingga ke depan dapat ditingkatkan ke arah yang lebih baik. Disamping itu, kegiatan ini juga sebagai revresing serta memperkuat tali persaudaraan, mempererat kekeluargaan, keakraban dan memupuk rasa persatuan diantara keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, hal ini disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dalam arahannya sebelum akhirnya membuburkan panitia HAB Kementerian Agama RI Ke-74 secara resmi.
Pembubaran Panitia ini selain dihadiri seluruh Panitia juga diikuti oleh seluruh karyawan/wati Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dan karyawan Bank Mandiri Temanggung. “Semua kegiatan HAB tahun 2020 ini mulai dari berbagai jenis lomba sampai upacara, kami tidak menggunakan anggaran negara, kami menggunakan anggaran yang kami kumpulkan dari iuran ASN ditambah dengan bantuan sponsor dari mitra kerja kami,” tambahnya.
Sementara Ketua Panitia HAB, Munsiri dalam laporan pertanggungjawaban penggunaan anggaran menyampaikan bahwa dana yang terkumpul untuk kegiatan HAB ke 74 sebesar Rp. 98.137.500,-. Dana tersebut bersumber dari sumbangan seluruh ASN Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, para donator dan para sponsor.(sr)