Temanggung – Earth Day atau Hari Bumi Sedunia diperingati setiap tanggal 22 April. Hari Bumi sedunia diperingati untuk mengapresiasi lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang polusi. Tema hari bumi tahun 2021 kali ini yakni “Restore Our Earth” atau “Pulihkan Bumi Kita”. Semua orang harus peduli akan kelestarian bumi yang semakin mengalami penurunan kualitas baik tanah ataupun udaranya.
Menyadari akan hal ini madrasah di Kecamatan Pringsurat secara serentak, Sabtu (24/04) memperingati Hari Bumi dengan cara melakukan gerakan pungut sampah dan menanam pohon. Kegiatan ini diharapkan bermanfaat buat siswa sebagai sarana edukasi untuk belajar merawat dan mencintai tanaman dan menyukai sayuran.
Dengan menggunakan lahan kosong disamping tempat ruang kelas, nyatanya dapat disulap menjadi tempat yang bermanfaat. Kegiatan ini melibatkan para guru dan siswa di madrasah masing-masing. Menurut Syamsul Huda ketua KKM MI Kecamatan Pringsurat bahwa kegiatan ini merupakan kesadaran dari semua guru dan siswa serta masyarakat untuk membantu melestarikan bumi yang semakin kritis.
“Peringatan Hari Bumi tahun ini sesuai instruksi Kementerian Agama kami fokuskan pada kegiatan bersih lingkungan dan menghijaukannya,” jelasnya. Selanjutnya disampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk menanamkan kesadaran kepada siswa sejak dini akan pentingnya kelestarian lingkungan.
Program ini sangat didukung oleh pengawas madrasah kecamatan Pringsurat, Nur Makhsun yang mengapresisi kepada semua madrasah di wilayah binaannya yang ikut berpartisipasi dan peduli untuk melestarikan bumi dengan gerakan yang nyata.
” Saya mengapresiasi kepada para guru dan siswa madrasah yang ikut gerakan pungut sampah dan menanam pohon ini untuk keberlangsungan hidup anak cucu kita kelak,” katanya. (nm)