Temanggung – Pimpinan Daerah IGRA Kabupaten Temanggung mengadakan lomba anak yaitu murottal dan estafet air yang diikuti oleh perwakilan anak RA / BA dari masing-masing kecamatan. Untuk murottal diadakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dan untuk estafet air dilaksanakan di halaman tengah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Sabtu (15/1).
Menurut Tutik, selaku Ketua IGRA Kabupaten Temanggung, kegiatan ini dalam rangka ikut memeriahkan Hari Amal Bhakti ke-76 Kementerian Agama.
“Perlombaan yang diselenggarakan dalam rangka menyambut HAB ke 76 Kementerian Agama ini diikuti oleh siswa-siswi RA / BA se-Kecamatan Temanggung yang terdiri dari 16 lembaga. Sedangkan cabang yang dilombakan adalah cabang murotal dan estafet air,” ujarnya.
Sementara itu dalam sambutannya, Miftakhul Hadi, selaku pengawas MI, RA dan BA Kecamatan Temanggung menyampaikan apresiasi dan terimakasih, bahwa IGRA Kecamatan Temanggung ikut berpartisipasi dalam rangka HAB Kemenag.
“Alhamdulillah, kita semua bersyukur atas terselenggaranya kegiatan ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada IGRA yang telah berinisiatif melaksanakan kegiatan ini. Kepada anak-anakku semoga semua menjadi yang terbaik, meskipun tidak mendapatkan juara semua adalah yang terbaik. Dan semoga ini dapat menjadi pembuka untuk kegiatan-kegiatan serupa,” ungkapnya.
Menurutnya, bahwa kegiatan seperti ini sangat positif, disamping sebagai sarana silaturrahmi, kegiatan ini juga menjadi ajang kompetisi, sehingga semua lembaga termotivasi untuk menjadi yang terbaik. Sedangkan bagi para siswa-siswi kegiatan ini menjadi hiburan tersendiri, menciptakan suasana yang berbeda dari kesehariannya.
Selanjutnya ia mengajak IGRA untuk lebih meningkatkan kegiatan semacam ini, karena yang lebih penting lagi bahwa kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk penguatan pendidikan karakter pada anak, baik pada sikap spiritual maupun sosial.
Menurut Wati Hariyani selaku juri murottal menyampaikan apresiasi yang luar biasa untuk PD IGRA Kabupaten Temanggung telah mengadakan kegiatan lomba dalam rangka memperingati HAB Kementerian agama ke-76, beliau menyampaikan bahwa peserta murottal semua bagus dan sudah berbakat mohon untuk ada tindak lanjut dan pendampingan agar bakat anak bisa tersalurkan.
Adapaun para pemenang dari masing-masing lomba estafet air : Juara 1. Kecamatan Kranggan, 2. Kecamatan Temanggung, 3. Kecamatan Kaloran, dan juara harapan 1. Kecamatan Kledung, 2. Kecamatan Pringsurat, dan 3. Kecamatan Tembarak.
Juara murotal : 1. Kecamatan Kandangan, 2. Kecamatan Kranggan, 3. Kecamatan Temanggung dan juara harapan 1. Kecamatan Bansari, 2. Kecamatan Tlogomulyo dan 3. Kecamatan Wonoboyo.(sr)