Temanggung – ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung yang akan memasuki purna tugas mengikuti sosialisasi pembekalan purna tugas dan pengenalan perbankan Mandiri Taspen di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Kamis (20/10).
Kegiatan dihadiri sejumlah tim Mandiri Taspen, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung didampingi Kasubbag TU dan peserta sebanyak 26 ASN yang akan memasuki purna tugas tahun 2023 s.d. tahun 2024 dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung.
Merupakan moment yang sangat bagus dalam mempersiapkan diri bagi ASN yang akan memasuki purna tugas, hal ini disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, H. Ahmad Muhdzir dalam membuka kegiatan sosialisasi tersebut.
“Tentu kita berharap kegiatan ini memberikan nilai manfaat terutama bagi para ASN yang akan memasuki masa purna tugas,” katanya.
Beliau menambahkan, sebenarnya kita hidup di dunia ini bergantian, seperti siang dan malam. Mungkin saya sekarang berdiri di depan, tidak tahu dengan 8 tahun kedepan. Hidup ini adalah pilihan, sebagai hamba Allah kita pasti ingin bahagia. Untuk mencapai itu maka kita harus tahu ilmunya, seperti halnya bagaimana cara kita mencari ilmu saat kita pensiun, kita harus mempersiapkannya.
“Jangan anggap pensiun sebegai dunia yang berhenti, tapi pensiun adalah episode yang baru. Sikap positif menghadapi pensiun adalah modal dasar untuk mempersiapkan hidup yang lebih baik, jangan mudah terpengaruh dengan kondisi yang ada, kita harus menyenangi, selalu optimis dalam bersikap dan bertindak positif (semangat),“ lanjutnya
Lebih lanjut dikatakan semua ASN akan mengalaminya tinggal menunggu waktunya oleh karena itu masa purna tugas bukan masa akhir dari segalanya akan tetapi justru masa awal segalanya. Saya yakin sebagai ASN dimanapun berada isya Allah nantinya akan tetap memberikan kontribusi yang terbaik dilingkungannya.
Selanjutnya, Fachrin Jaya bagian institusional manager Mandiiri Taspen mengatakan dengan adanya pembekalan bagi ASN yang akan pensiun akan lebih terbantu dengan adanya kerjasama yang sudah terjalin saat ini. Gunanya untuk mempermudah dalam pembayaran uang pensiun setiap bulannya maka PT. Taspen bekerja sama dengan Bank Mandiri Taspen yang merupakan anak Perusahaan PT Taspen akan memberikan kemudahan layanan bagi ASN yang sudah purna tugas. “PT. Taspen hadir untuk memberikan penjabaran terkait dana pensiunan ASN yang ditanggung melalui Taspen. Melalui kegiatan didapat informasi bahwa proses pengajuan pensiunan ASN hingga pemberkasan bisa lebih cepat diselesaikan,” jelasnya.(sr)