Temanggung (Humas) – Sebuah acara penuh kebanggaan berlangsung di Gedung Indraprasta, SMPN 6 Temanggung yaitu Pelantikan Pramuka Garuda MIN 1 Temanggung. Acara ini diselenggarakan oleh Pengurus Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Temanggung dan dihadiri oleh segenap pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Temanggung, Jum;at (17/1/2025).
Sebanyak 16 anggota Pramuka Siaga dari MIN 1 Temanggung resmi dilantik sebagai Pramuka Garuda oleh sekretaris Pengurus cabang Kwartir Temanggung. Tingkatan tertinggi dalam jenjang kepramukaan. Prosesi pelantikan berjalan dengan khidmat, dimulai dengan pembacaan laporan kegiatan, pengucapan Tri Satya, hingga penyematan tanda Pramuka Garuda oleh para pembina dan pengurus Kwarcab Temanggung.
Ketua Kwarcab Temanggung yang diwakili oleh sekretaris, Subardi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi atas dedikasi dan semangat para peserta. Pelantikan Pramuka Garuda ini bukan sekadar seremonial, tetapi merupakan bukti keberhasilan pendidikan karakter melalui Gerakan Pramuka.
‘’Saya berharap adik-adik Pramuka Garuda ini dapat menjadi panutan bagi teman-teman lainnya dan berkontribusi positif bagi masyarakat,” ujarnya.
Acara ini juga dihadiri oleh para, pembina Pramuka, ketua pengurus ranting Temanggung menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara ini dengan sukses.
“Ini adalah momentum penting untuk membuktikan bahwa pembinaan Pramuka di Temanggung mampu melahirkan generasi muda yang unggul dan berkarakter,” ungkapnya.
Salah satu peserta yang dilantik, Jibran Er Langit Ramadante mengungkapkan kebanggaannya menjadi bagian dari Pramuka Garuda. “Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kami. Kami siap untuk terus belajar dan menginspirasi,” katanya. Pelantikan ini ditutup dengan pertunjukan seni dari anggota Pramuka MIN 1 Temanggung dan ramah tamah bersama para undangan. Dengan dilantiknya anggota Pramuka Garuda ini, diharapkan mereka dapat menjadi agen perubahan yang membawa semangat kepramukaan ke berbagai aspek kehidupan.(sr)