Temanggung – Dalam rangka menggali potensi peserta didik, MI Negeri 1 Temanggung melaksanakan kegiatan Pentas Seni dan Pameran Hasil Kreativitas anak dari kelas 1 sampai kelas 6. Pelaksanaan Pentas Seni diikuti oleh 34 penampil dengan berbagai jenis pentas seni mulai dari tilawah, tari kreasi nusantara, topeng ireng, warokan, bertempat di MI Negeri 1 Temanggung, Sabtu (12/3).
Ditampilkan juga anak-anak yang berprestasi Pencak Silat Setia Hati Teratai (Juara 1 POPDA Kabupaten Temanggung) serta penampilan Wushu oleh siswa lekas 6 atas nama Ammar Amrulloh peraih medali emas di Kejuaran Wushu Nasional di Bali tahun 2020.
Pembawa acara menggunakan 4 bahasa yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Arab dan Bahasa Jawa dalam membawakan acara. Dalam sambutannya Kepala MIN 1 Temanggung, H. Muh. Junaedi menyampaikan bahwa “kesenian merupakan suatu kreatifitas yang harus selalu berkembang, terutama kesenian tradisional Indonesia yang patut dilestarikan. Pentas Seni atau lebih dikenal Pensi merupakan salah satu kegiatan pengembangan dalam kreatifitas peserta didik melalui seni,” ujarnya.
Beliau mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi anak yang selama ini belum terekpos dan belum berapresiasi. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah melaksanakan kegiatan ini sehingga bisa berjalan dengan lancar dan juga kepada wali kelas serta wali murid yang telah mendukung kegiatan ini
Disamping itu, kegiatan ini dalam rangka membangkitkan kreativitas dan inovasi siswa dalam seni, maka MI Negeri 1 Temanggung bermaksud untuk memberikan sajian dalam kegiatan peringatan Isra Mi’raj yang dipadu dengan kegiatan pentas seni yaitu berupa pertunjukan seni baca Al qur’an, seni tari, seni literasi, seni musik dan juga seni bela diri yang dipentaskan oleh siswa dan siswi dari masing-masing kelas.
“Kegiatan pentas seni ini merupakan suatu apresiasi siswa dalam seni untuk ikut serta melestarikan seni dan budaya nusantara yang sudah mulai luntur. Kegiatan pentas seni ini bertema “GANESHA” yang merupakan kepanjangan dari Gaung Aksi Nasional Budaya, Edukasi, Spiritual, Hebat, Amanah,“ lanjutnya.
Lebih lanjut Muh. Junaedi mengatakan pertujukan pentas seni diadakan bukan hanya untuk menghibur, namun semata untuk mengekspresikan kreatifitas siswa siswa-siswi MI Negeri 1 Temanggung. Pentas seni ini menjadi suatu hiburan dalam rangka kegiatan peringatan Isra Mi’raj dan kegiatan jeda ulangan block bersama.
Diakhir sambutannya Muh. Junaedi mengatakan “pameran hasil kreasi siswa, ditampilkan dari anak-anak kelas 1 sampai kelas 6 dan untuk setiap tingkatan kelas diberi satu stand tempat untuk menampilkan hasil karya anak,” pungkasnya.(sr)