Temanggung (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, H. Fatchur Rochman secara resmi membuka kegiatan Musyawarah Cabang (Muscab) Ke-2 Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Kabupaten Temanggung. Acara ini diselenggarakan di Rumah Makan Sego Sambel Bu Dewi Temanggung, Kamis, (20/2/2025).
Dalam laporannya Ketua APRI Kabupaten Temanggung periode 2021-2025, Badarodin, menyampaikan bahwa jumlah anggota APRI Kabupaten Temanggung 29 orang. Ia juga mengapresiasi peran aktif seluruh anggota dalam menjalankan tugas-tugas kepenghuluan serta mendukung berbagai program Kementerian Agama di tingkat daerah.
Turut hadir dalam acara ini, Kepala Kankemenag, Kasubbag TU, Jajaran Bimas Islam Kabupaten Temanggung, Pengurus dan anggota Cabang APRI Kab. Temanggung. Kehadiran beliau menunjukkan dukungan Kemenag terhadap APRI dalam menjalankan tugasnya di bidang keagamaan.
Sementara Kepala Kankemenag Kab. Temanggung, H. Fatchur Rochman dalam sambutannya, menyampaikan selamat atas terselenggaranya Muscab APRI Kab. Temanggung dan memberikan apresiasi terhadap kepengurusan APRI yang telah banyak berkontribusi dalam mendukung program-program Kementerian Agama Kabupaten Temanggung. Beliau menekankan bahwa keberadaan APRI sangat penting dalam menjaga kualitas layanan keagamaan, terutama dalam bidang pernikahan dan pembinaan keluarga sakinah.
“Saya mengapresiasi dedikasi dan kerja keras kepengurusan APRI selama ini. Para penghulu memiliki peran penting dalam menjaga marwah institusi serta memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat. Saya berharap kepengurusan yang baru dapat terus meningkatkan profesionalisme, menjalin sinergi dengan pemerintah daerah, serta berinovasi dalam memberikan layanan kepada umat,” ujarnya.
Lebih lanjut disampaikan semoga dalam Muscab ini sukses dalam memilih pengurus periode kedepan yang kredibel. Penghulu sebagai ASN yang merupakan ujung tombak pelayanan kementerian di tingkat KUA hendaklah melaksanakan tugas secara profesional dan berintegritas disamping itu APRI sebagai organisasi penghulu hendaklah bisa ngopeni, ngayomi dan ngayemi anggotanya.
“Kami berharap Muscab ini dapat melahirkan pemimpin berkualitas yang mampu bersinergi dengan Kementerian Agama, memperkokoh kebersamaan, serta mempererat silaturahmi dalam bingkai organisasi profesi Asosiasi Penghulu Republik Indonesia,” tuturnya. Muscab II IPC APRI Kabupaten Temanggung ini menjadi momentum strategis dalam memperkuat peran penghulu dalam pelayanan keagamaan dan kemasyarakatan di daerah. Dalam Musyawarah Cabang ini, H. Badarodin yang juga menjabat sebagai Kepala KUA Kecamatan Pringsurat, kembali terpilih sebagai Ketua APRI Kabupaten Temanggung untuk periode 2025 – 2029.(sr)