Temanggung (Humas) – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Temanggung melaksankan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program Pemberdayaan Ekonomi Umat di Majelis Taklim Alhamdulillah Desa Mudal Kecamatan Temanggung, Rabu (23/07/2025).
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, tanggal 22 Juli sampai dengan 23 Juli 2025. Tim monev yang hadir pada kegiatan ini adalah Kepala KUA Kecamatan Temanggung, H. Solakhudin Al Ayubi dan para Penyuluh Agama Islam selaku pendamping.
Program Pemberdayaan Ekonomi Umat yang dilaksanakan ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat melalui pendanaan mikro guna menciptakan kemandirian ekonomi. Monev diadakan sebagai langkah strategis untuk memantau perkembangan program dan memastikan dana yang disalurkan digunakan sesuai peruntukannya.
Dalam kegiatan ini tim monev melihat langsung perkembangan usaha para penerima manfaat yang telah dibina selama satu tahun.
Berdasarkan hasil monitoring, usaha para penerima manfaat semakin berkembang dan berdaya saing. Selain itu, jumlah penerima manfaat mengalami peningkatan, yang awalnya hanya berjumlah 10 orang menjadi 19 orang.
Kepala KUA Kec. Temanggung, H. Solakhudin Al Ayubi selaku penanggung jawab dalam sambutannya menekankan pentingnya rasa syukur dan komitmen dalam memanfaatkan dana yang telah disalurkan.
“Program ini merupakan bagian dari revitalisasi KUA yang bertujuan meningkatkan pelayanan dibidang pemberdayaan ekonomi umat dalam rangka memperkuat tugas dan fungsi KUA di bidang zakat dan wakaf yang berprinsip kepada aktivitas proaktif, edukatif, kolaboratif, empowering, dan akuntabel, “ ujarnya. Ia menambahkan selain bertujuan menguatkan akses pendampingan dan pemberdayaan ekonomi umat di tingkat kecamatan, program ini diharapkan dapat meningkatkan tingkat partisipasi masyarakat melalui berzakat dan berwakaf, serta dapat diimplementasikan melalui peningkatan literasi zakat dan wakaf. (ui)