Temanggung – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung melalui Seksi Bimas Islam bekerjasama dengan SMK N 2 Temanggung gelar Bimbingan Remaja Usia Sekolah (BRUS), Rabu (7/6). Kegiatan dilaksanakan di SMK N 2 Temanggung dengan 2 fasilitator bimbingan dengan peserta siswa-siswi SMK Negeri 2 Temanggung untuk angkatan 1 sejumlah 34 dan angkatan 2 sejumlah 73.
Kepala Seksi Bimas Islam, H. Munsiri didampingi Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Temanggung dalam sambutan pembukaannya menyampaikan remaja yang sehat adalah remaja yang memahami diri, memiliki pengetahuan yang baik, remaja yang mampu bertindak mampu mengambil keputusan dan memecahkan masalah.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan kepada siswa-siswi tentang pernikahan agar pada saatnya nanti para peserta memiliki bekal yang kuat saat menikah,” katanya. Munsiri menambahkan bahwa BRUS sangat tepat ditujukan untuk anak usia sekolah guna menekan angka perceraian dan stunting sehingga dapat menjadi bekal untuk menuju pernikahan supaya lebih matang dalam mewujudkan keluarga sakinah mawadah warahmah sehingga dapat menciptakan generasi muda yang berkarakter bagus dan kuat.
“Semoga acara hari ini dapat berjalan dengan lancar dan siswa-siswi mendapatkan tambahan ilmu yang bermanfaat,” pungkasnya.
Sementara selaku fasilitator pertama Penyuluh Fungsional Agama Islam Kecamatan Temanggung, Hj. Nur Budi Handayani, menyampaikan materi Terampil Mengelola Diri. Beliau mendalami isu pergaulan remaja. Mendiskusian isu khas remaja, seperti remaja bertengkar dengan orang tua, terlibat tawuran, berperilaku seksual aktif, kecanduan medsos (Gadget).
Berikutnya penyampaian prinsip-prinsip yang mempengaruhi seperti prinsip konsekuensi, hukum tanam tuai, hukum ujung tongkat, bersikap proaktif, lingkar kendali pengaruh, kematangan. Kemudian menyampaikan matrik emosiku, lingkar kendali vs kingkar peduli, fokus reaktif dan fokus proaktif. Fasilitator kedua H. Mahsun, Penyuluh Fungsional Agama Islam Kecamatan Kaloran menyampaikan materi Remaja Sehat. Penyampaian pendalaman materi Konsep Diri Remaja yang Sehat, Membangun Jembatan Harapan, Tantangan dan Problematika Remaja Masa Kini, Konsep Remaja Islami.(sr)