Temanggung (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung melalui KKM MI mengadakan menyelenggarakan Bimbingan Teknis Penguatan Kompetensi Kepala Madrasah, Guru Kelas dan Guru RA/ BA bertempat di MI Bandunggede Kedu, Kamis (22/02/2024).
Bimtek ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Fatchur Rochman yang didampingi Kasi Pendidikan Madrasah, Ahmad Sugijarto.
Dalam sambutannya, Fatchur Rohman mengatakan kegiatan Bimtek Peningkatan Kompetensi Kepala Madrasah dan Guru RA dilaksanakan sebagai bekal bagi para Kepala Madrasah dan para Guru agar memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam pendidikan baik di Madrasah maupun RA/BA.
“Dalam kegiatan ini kita maksimalkan sehingga kompetensi Kepala Madrasah, guru kelas dan guru RA/BA semakin lama semakin baik,” ujarnya.
Selanjutnya disampaikan bahwa untuk menjadi seorang guru yang baik dan memajukan proses pembelajaran harus menguasai IT. Seorang guru harus mendesain agar proses pembelajaran menjadi menarik sehingga proses belajar mengajar berjalan efisien dan siswa dapat mengenal informasi dan teknologi.
Seorang guru jangan sampai kudis (kurang disiplin), kurap (kurang rapi), TBC (tidak bisa computer/tidak banyak main HP di kelas).
“Ciri madrasah yang baik : evaluasi baik (guru pandai), nilai siswa tinggi, nilai akreditasi baik dan guru banyak mendapatkan sertifikasi (PPG),“ imbuhnya. Kegiatan ini dihadiri oleh 110 orang Kepala Madrasah dan Guru RA/BA se Kecamatan Kedu. Bimtek berlangsung selama 4 hari mulai tangal 21 sd 24 Februari 2024. (sr)